Setelah Dua Hari Terdampar, Bangkai Hiu Tutul yang Ditemukan Warga Akhirnya Berhasil Dievakuasi

KARIMATA.NET, PAMEKASAN –  Setelah dua hari berlalu, bangkai hiu tutul yang terdampar di bibir pantai Dusun Bakong, Desa Batukerbuy, Kecamatan Pasean, Kabupaten Pamekasan akhirnya berhasil dievakuasi petugas pada Minggu (04/02/2024) pagi.

AKP Kusairi, Kapolsek Pasean saat On Air di Dinamika Madura mengatakan, proses evakuasi sempat terkendala alat yang minim. Sehingga bangkai hiu sulit ditarik ke darat karena jenis tanah yang penuh dengan karang.

“Sudah tadi jam 10.00 WIB dikubur di pinggir pantai, dihadiri oleh Wakapolsek Pasean, Camat Pasean, Kepala Desa Batukerbuy, dan ada sekitar 30 orang warga setempat,” katanya, Minggu siang.

Kata Kusairi, sebelumnya sejumlah cara sudah dicoba seperti ditarik menggunakan dump truk. Namun tali yang diikatkan pada bangkai hiu terputus karena gesekan dengan batu karang.

“Hari Jumat kemarin bersama BPBD dan Dinas Perikanan, kita sempat 3 kali coba tapi talinya putus terus, akhirnya tadi pagi kita menggunakan eskavator dan proses evakuasi berjalan lancar,” tambah Kusairi.

Diketahui bangkai hiu tutul dengan panjang 6-7 meter dan berat sekitar 1 ton itu dikubur 75 meter dari tempatnya yang terdampar sejak Jumat (02/02/2024) kemarin. Sementara proses evakuasi berjalan selama 40-50 menit.

“Untuk masyarakat kalau ada kejadian seperti ini bisa segera melapor, supaya penanganannya lebih cepat,” imbau Kusairi.

Sebelumnya bangkai hiu tutul tersebut ditemukan warga sekitar jam 04.30 WIB pagi. Setelah itu warga melapor ke Polsek setempat sekitar jam 09.00 WIB pagi, kemudian kepolisian pun datang ke TKP untuk mengamankan bangkai hiu tutul tersebut.

Check Also

Kisah Pilu Pak Slamet, Bhabinkamtibmas dan Dinsos Berikan Bantuan

KARIMATA.NET, PAMEKASAN – Kisah memilukan tentang Pak Slamet (50), seorang pria yang hidup sebatang kara …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *