Breaking News
Anita Ardhiana Kepala Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan Cabang Pamekasan

Momentum May Day, BPJamsostek Sebut Ribuan Buruh di Pamekasan Belum Tercover BPJS

KARIMATA.NET, PAMEKASAN – Hari buruh sedunia atau disebut juga dengan May Day menjadi perayaan untuk semua buruh yang ada di dunia pada 1 Mei setiap tahunnya.

Anita Ardhiana Kepala Badan Penyelenggara Jaminan Sosial  (BPJS) Ketenagakerjaan Cabang Pamekasan mengatakan di Kabupaten Pamekasan baru 54 % buruh tercover oleh BPJS Ketenagakerjaan penerima upah yang didaftarkan oleh perusahaan.

“Dari data BPS di Pamekasan baru 40 ribu atau 54% buruh penerima upah yang tercover, sementara 33 ribu lainnya belum masuk ke BPJS Ketenagakerjaan,” ujarnya kepada Jurnalis Karimata, Rabu (01/05/2024) pagi.

Ia menyampaikan, pihaknya akan melakukan sosialisasi dan pembinaan terhadap beberapa perusahaan yang belum mendaftarkan karyawannya ke BPJS Ketenagakerjaan.

“Di Pamekasan banyak potensi yang bisa mengcover karyawannya ke BPJS Ketenagakerjaan seperti Pabrik rokok, UMKM, Koperasi dan yang lainnya,” tegasnya.

Selain itu, dirinya juga mencatat kepesertaan BPJS ketenagakerjaan secara mandiri baru sekitar 5 % yang mendaftar.

“Peserta mandiri seperti, petani, nelayan maupun pedagang, itu baru sekitar 5 % atau 8 ribu sudah tercover, sisanya 157 ribu belum mendaftar,” tambahnya.

Anita menegaskan, selain peserta mandiri yang masih minim, pekerja sektor jasa konstruksi juga masih tergolong minim yang didaftarkan ke BPJS Ketenagakerjaan.

“Kalau jasa konstruksi yang masuk BPJS Ketenagakerjaan baru 8 % atau 2.500 pekerja, sementara 30 ribu jasa konstruksi belum masuk ke kami,” tutupnya.

Ia berharap pada hari buruh tahun 2024 dengan tema Kerja bersama wujudkan pekerja/buruh yang kompeten, dan tagline “May Day Is Terampil Day” para pekerja/buruh bisa menjadi peserta BPJS Ketenagakerjaan lebih masif sehingga kesejahteraannya bisa terjamin.

“Dengan tema ini kita berharap para pekerja non penerima upah bisa masuk ke BPJS ketenagakerjaan agar mereka dapat jaminan kecelakaan dan jaminan kematian,” tutupnya.

Check Also

Pengamat Lingkungan Sebut, Galian C dan Alih Fungsi Lahan Faktor Utama Banjir Pamekasan

KARIMATA.NET, PAMEKASAN –  Banjir masih menjadi masalah tahunan di sejumlah wilayah Kabupaten Pamekasan, terutama di …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *