KARIMATA.NET, PAMEKASAN – Kisah memilukan tentang Pak Slamet (50), seorang pria yang hidup sebatang kara dalam kondisi sakit stroke, viral di TikTok dan mendapat perhatian dari Bhabinkamtibmas Polsek Pamekasan serta Dinas Sosial.
Kapolsek Pamekasan, AKP Muh. Syaiful Bahri, menyampaikan bahwa unggahan mengenai kondisi Pak Slamet pertama kali viral pada Jumat, 14 Februari 2025. Video tersebut memperlihatkan kehidupan Pak Slamet yang sangat memprihatinkan akibat penyakit yang dideritanya.
“Dalam postingan itu, diceritakan bagaimana Pak Slamet hidup sendiri dengan kondisi stroke yang membuatnya sulit beraktivitas,” ujarnya.
Menanggapi unggahan tersebut, Kapolsek Pamekasan segera menginstruksikan Bhabinkamtibmas Kelurahan Jungcangcang, Aipda Sugianto, untuk memberikan perhatian dan bantuan kepada Pak Slamet.
Bhabinkamtibmas Polsek Pamekasan, Aipda Sugianto, bersama Babinsa, Dinas Sosial, serta Indra, pemilik akun TikTok “Mas Tre’ Project”, mengunjungi rumah Pak Slamet di Kelurahan Jungcangcang, tepatnya di belakang Kantor Lapas Pamekasan, pada Sabtu (15/2/2025).
Dalam kunjungan tersebut, Bhabinkamtibmas memberikan bantuan berupa sarung, makanan, dan susu untuk Pak Slamet.
“Mudah-mudahan dengan adanya perhatian dan sedikit bantuan sosial ini dapat meringankan beban beliau,” paparnya.
Selain memberikan bantuan, AKP Syaiful juga mengajak masyarakat Pamekasan, khususnya warga Jungcangcang, untuk saling membantu dan peduli terhadap sesama yang membutuhkan.
“Saya mengajak seluruh warga Pamekasan untuk bersama-sama menolong sesama. Pak Slamet sangat membutuhkan uluran tangan kita,” imbuhnya.
Aksi kemanusiaan ini diharapkan dapat menginspirasi lebih banyak orang untuk peduli terhadap sesama, terutama mereka yang hidup dalam kondisi sulit. (Lumi/Faz)