Breaking News
Foto : Rumah yang terbakar

Kebakaran di Teja Timur, Satu Rumah Hangus Dilalap Api

KARIMATA.NET,  PAMEKASAN– Kebakaran hebat melanda rumah di Jalan Jalmak, RT 001/RW 006, Kelurahan Teja Timur, Kecamatan Pamekasan, Sabtu (23/11) malam. Insiden ini menghanguskan rumah milik Agus Sumartini (64).

Kejadian bermula saat Nanang, warga setempat, melaporkan insiden tersebut melalui panggilan darurat ke Tim Pemadam Kebakaran (Damkar) Pamekasan pada pukul 20.28 WIB. Merespons dengan sigap, petugas tiba di lokasi hanya delapan menit kemudian, tepat pukul 20.36 WIB.

Zainuddin Kasi Damkar Pamekasan menyampaikan penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan.

“Kami belum dapat memastikan sumber api, namun pemeriksaan lebih lanjut sedang dilakukan oleh pihak berwenang,” jelasnya.

Proses pemadaman melibatkan tim Damkar dari Regu 4 dan Regu 01, yang dibantu oleh aparat setempat, termasuk Kepala Desa Jalmak, Kasi Trantib Kota, Babinsa, Babinkamtibmas, serta warga sekitar. Api berhasil dipadamkan secara total pada pukul 22.20 WIB.

Dalam kejadian tersebut tidak ada korban jiwa maupun luka luka, namun kerugian ditaksir cukup besar.

“Kerugiannya masih dalam proses yang pasti ini cukup besar karena kerusakannya cukup berat,” tambah Zainuddin. (Fauzi)

Check Also

ATM Hilang Tak Dilaporkan, Bank Jatim Ungkap Fakta di Balik Raibnya Saldo Nasabah

KARIMATA.NET, SURABAYA – Bank Jatim akhirnya angkat bicara terkait pemberitaan hilangnya saldo nasabah sebesar Rp …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *