Breaking News
Ilustrasi Pengalihan Lalu Lintas

Tradisi Per-Peran di Dharma Tanjung Sampang, Lalu Lintas Dialihkan Sementara

KARIMATA.NET, SAMPANG – Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Sampang akan melakukan rekayasa lalu lintas pada kegiatan masyarakat Per-Peran di Desa Dharma Tanjung Sampang, Selasa (18/07/2024) sore.

AIPDA Solich Akbarullah, PS Kanit Kamsel Satlantas Polres Sampang saat mengudara di Radio Karimata bilang, kegiatan Per-Peran akan dimulai pukul 15.00 WIB sampai selesai. Sehingga Polres Sampang akan melakukan rekayasa lalu lintas untuk mengantisipasi kemacetan utamanya roda 4 atau lebih.

Baca Juga:  Kadisdikbud Pamekasan Sebut Orang Tua Punya Peran Penting bagi Pendidikan Anak

“Lalu lintas dari arah Surabaya ke Sumenep kami alihkan melewati Kecamatan Omben, Kecamatan Proppo, menuju Kota Pamekasan, begitu sebaliknya kalau dari arah Sumenep ke Surabaya melewati jalur Proppo, Omben dan keluar Kota Sampang,” ujarnya, Selasa (18/06/2024) pagi.

Baca Juga:  Family Gathering Karimata Media Jadi Momentum Penguatan Sinergi dengan Pemkab Pamekasan

Dirinya juga meminta kepada para pengendara baik roda 2 maupun roda 4 untuk tetap mengikuti arahan petugas, melengkapi surat-surat kendaraan.

“Kami sarankan supaya tetap mengikuti rambu-rambu yang ada, utamakan keselamatan dan menghormati pengguna jalan lain,” tegasnya. (Ziyad/Mel)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *