Formart Institute Santuni Anak Yatim di Bulan Ramadan

KARIMATA.NET, SUMENEP – Formart Institute,  salah satu Organisasi Pemuda di Kabupaten Sumenep menggelar santunan kepada anak yatim pada Senin (01/04/2024) sore.

Puluhan anak yatim se Kecamatan Ganding  mendapatkan tali asih dari organisasi pemuda yang tergabung di Formart Institute Desa Rombiya Timur Kecamatan Ganding, Kabupaten Sumenep. Kegiatan tersebut dilaksanakan di Yayasan Al-Barakah, Desa setempat.

Baca Juga:  Korban Dugaan Keracunan MBG di Pamekasan Terus Bertambah Hingga 20 Siswa

Nasiri SE, ketua Formart institute mengatakan, kegiatan santunan anak yatim merupakan kegiatan sosial yang  rutin dilakukan setiap bulan ramadan. Ia ingin di bulan ramadan bisa sedikit membantu anak yatim.

“Alhamdulilah, atas kekompakan teman – teman kita bisa berbagi dengan anak yatim, semoga bermanfaat bagi mereka,” ujar Nasiri.

Baca Juga:  Pemkab Pamekasan Hadirkan Bazar Takjil Saat Ramadhan di Food Colony, Jual Bahan Pokok Sampai Produk UMKM

Ia menyampaikan terima kasih kepada donatur yang telah menyisihkan rejekinya untuk ikut berbagi dengan anak yatim melalui Formart Institute.

Dalam kegiatan tersebut turut hadir dan berbagi dari Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Sumenep.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *