KARIMATA.NET, SUMENEP – Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Ganding Kabupaten Sumenep menggelar simulasi pemungutan dan penghitungan suara serta penggunaan Aplikasi Sirekap untuk Pemilu 2024, Minggu (04/02/2024) .
Moh. Rusydi,SH. Divisi Teknis Penyelenggara PPK kecamatan Ganding Sumenep saat On Air di Suara Pemilu Karimata mengatakan, simulasi Sirekap berjalan dengan lancar meskipun ada kendala salah satunya faktor internet.
“Untuk pengambilan foto sirekap, petugas harus tepat. Jika ada kesalahan saat pengambilan foto maka secara otomatis tidak bisa terbaca,” katanya.
Selain itu menurut Rusydi pada saat pemilu 2024 mendatang jika ada sistem error maka petugas tetap menggunakan proses rekap secara offline.
Diketahui ada 116 TPS dari 14 Desa di Kecamatan Ganding Sumenep dan yang menggunakan Sirekap per TPS ada 2 orang sehingga secara keseluruhan ada 232 pengguna Sirekap. (Lumi)