Logo HUT ke-36 Radio Karimata Usung Semangat “Satu Jiwa Satu Suara”
KARIMATA.NET, PAMEKASAN – Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-36 Radio Karimata semakin dekat. Menyambut momen tersebut, Radio Karimata resmi merilis logo HUT ke-36 yang mengusung tema “Satu Jiwa Satu Suara”. Logo ini akan menjadi identitas utama dalam seluruh rangkaian kegiatan perayaan tahun ini.
Logo HUT ke-36 Radio Karimata menggabungkan desain modern dengan unsur khas dunia penyiaran. Dominasi angka 36 menjadi elemen utama, dipadukan dengan ikon mikrofon dan headset di bagian tengah.
Warna merah dan biru dipilih sebagai representasi semangat, profesionalisme, dan kepercayaan yang telah terbangun selama tiga dekade lebih.
Bagi masyarakat, logo ini dapat digunakan untuk ikut memeriahkan perayaan HUT ke-36 Karimata, baik dalam bentuk publikasi, dekorasi kegiatan, maupun media sosial. File logo resmi dapat diunduh melalui tautan berikut:
👉 Klik di sini untuk mengunduh logo PNG
Filosofi Logo HUT ke-36 Radio Karimata
Logo HUT ke-36 Radio Karimata memiliki sejumlah elemen yang sarat makna:
-
Angka 36
Angka besar dan tegas melambangkan usia perjalanan Radio Karimata yang konsisten hadir di tengah masyarakat Madura selama 36 tahun.
-
Mikrofon dan Headset
Terletak di tengah desain, simbol ini menggambarkan dunia penyiaran serta interaksi erat antara radio dan pendengar.
-
Warna Merah dan Biru
Merah merepresentasikan semangat, keberanian, dan energi positif. Biru melambangkan profesionalisme, kepercayaan, dan stabilitas yang telah menjadi karakter Radio Karimata dalam melayani publik.
-
Tulisan “Satu Jiwa Satu Suara”
Menjadi pengikat utama yang menegaskan semangat kolektivitas. Tema ini menggambarkan Karimata dan masyarakat sebagai satu kesatuan suara dalam menyampaikan informasi dan inspirasi. (Ainul/Lum)
Jumlah Pembaca: 775