KARIMATA.NET, PAMEKASAN – Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) 3 Pamekasan, memastikan bahwa Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun pelajaran 2024 – 2025 masih berlangsung.
Kepastian itu sekaligus mempertegas isu yang berkembang di masyarakat bahwa SMK 3 Pamekasan sudah tidak lagi menerima peserta didik baru karena kuota sudah penuh.
Lius Sukarman, Ketua panitia PPDB SMK 3 Pamekasan menyampaikan, untuk saat ini masih proses pengambilan Personal Identification Number (PIN) untuk mendapatkan kata sandi atau kode akses sebelum melakukan pendaftaran.
“Untuk pendaftaran ada tiga tahap, pertama 25% pada tanggal 10 – 11 Juni 2024, terdiri dari Afirmasi (keluarga tidak mampu, anak buruh dan disabilitas), Kemudian perpindahan orang tua atau wali (pindah tugas atau anak guru) dan kuota untuk prestasi lomba Akademik dan Non Akademik,” terang Lius kepada Jurnalis Karimata, Rabu (29/05/2024).
Selanjutnya untuk tahap kedua, dimulai tanggal 22- 23 Juni 2024, kouta ini tersedia 10% untuk zonasi SMK atau siswa yang berlokasi di wilayah zonasi atau luar wilayah zonasi.
Kemudian untuk tahap tiga, akan dibuka mulai tanggal 3 – 4 Juli 2024, pendaftaran ini diperuntukan bagi siswa berprestasi dibidang akademik sebanyak 65% (Rerata rapor semester 1-5, indeks sekolah asal).
“Jadi untuk saat ini masih tahapan pengambilan PIN sebagai syarat untuk mendaftar, untuk kuota tersedia sebanyak 540 siswa”, imbuh Lius Sukarman.
Ia menegaskan, sampai saat ini peluang untuk masuk di SMK 3 Pamekasan masih terbuka.
“Di SMK 3 ada enam jurusan yang bisa dipilih, jurusan perhotelan, kuliner, desain produksi busana, desain komunikasi visual (DKV), kecantikan dan SPA. Serta jurusan Pengembangan Perangkat Lunak dan Gym (PPLG)”, pungkasnya. (Sukri/Lum)