KARIMATA.NET, PAMEKASAN – Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak serta Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3AKB) Kabupaten Pamekasan menggelar kegiatan silaturahmi bersama Bupati Pamekasan pada Jumat pagi, (09/08/2024).
Kegiatan menjadi momentum penting bagi DP3AKB untuk memperkenalkan inovasi terbarunya, yaitu Mobil Pelayanan KB berbasis rumah sakit.
Kepala Dinas DP3AKB Kabupaten Pamekasan, Munapik, memperkenalkan mobil pelayanan KB berbasis rumah sakit yang dirancang untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat yang membutuhkan layanan Keluarga Berencana (KB). Mobil ini akan ditempatkan di tiga lokasi strategis, yaitu Kecamatan Kota, Kecamatan Pakong, dan wilayah Pantura Pamekasan. Pengoperasian mobil ini direncanakan akan dimulai pada tahun 2025 mendatang.
“Mobil Pelayanan KB ini dirancang untuk memberikan pelayanan yang lebih dekat dan mudah diakses oleh masyarakat. Dengan fasilitas yang memadai, mobil ini tidak hanya melayani program KB, tetapi juga memungkinkan untuk digunakan dalam proses persalinan. Kami juga telah melakukan kerjasama dengan berbagai fasilitas kesehatan, baik Puskesmas, rumah sakit swasta, maupun bidan,” ujarnya kepada Jurnalis Karimata, Jumat (09/08/2024).
Dalam mobil pelayanan KB ini, terdapat berbagai fasilitas kesehatan yang dirancang khusus untuk memenuhi kebutuhan masyarakat. Mobil tersebut dilengkapi dengan peralatan medis yang canggih dan tenaga kesehatan yang berpengalaman, sehingga mampu memberikan pelayanan yang optimal.
Selain itu, program ini juga diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya kesehatan reproduksi dan perencanaan keluarga, yang sejalan dengan upaya pemerintah dalam menekan angka kelahiran dan meningkatkan kualitas hidup masyarakat di Kabupaten Pamekasan. (Ziyad/Ans)