Foto: Awak Perahu yang Ditemukan dalam Keadaan Meninggal Dunia Saat Digotong Oleh Warga. (Ist-Karimata)

Awak Perahu yang Hilang Ditemukan Meninggal Dunia

KARIMATA.NET, PAMEKASAN – Awak perahu yang sempat hilang di Tamberu Kacematan Batumarmar Pamekasan akhirnya ditemukan dalam kondisi meninggal dunia. Informasi tersebut dikonfirmasi oleh AKP Moh. Syaiful Bahri, Kapolsek Tamberu Pamekasan, saat dihubungi oleh Gatekeeper Radio Karimata. Selasa (30/07/2024) malam.

Menurut AKP Moh. Syaiful Bahri, korban ditemukan oleh sesama nelayan dalam kondisi meninggal dunia. “Korban ditemukan mengambang di pangkalan perahu nelayan Desa Tamberu Timur, Kecamatan Sokobanah, Sampang, pada pukul 18.00 WIB,” ujarnya.

Saat ini, korban sudah berada di rumah duka di Dusun Pandian, Desa Tamberu Timur, Kecamatan Sokobanah, Sampang.

Sebelumnya, warga Dusun Caren, Desa Lesong Daya, Batumarmar, Pamekasan, digegerkan dengan penemuan sebuah perahu tanpa awak yang kandas pada Senin (29/07/2024).

AKP Moh. Syaiful Bahri menyebut bahwa perahu tersebut bernama “Purnama Indah” milik Rasuki (60), warga Dusun Pandian, Desa Tamberu Timur, Kecamatan Sokobanah, Kabupaten Sampang.

“Korban diketahui berangkat memancing dari perairan Tamberu Timur, Sampang, pada Minggu (28/07/2024) dini hari. Namun, sekitar pukul 17.00 WIB pada hari yang sama, perahu tersebut ditemukan terdampar di perairan Batumarmar, Pamekasan, tanpa awak,” jelas AKP Moh. Syaiful Bahri. (Fauzi)

Check Also

Terbukti Intimidasi Jurnalis, Polres Pamekasan Tetapkan BE Sebagai Tersangka!

KARIMATA.NET, PAMEKASAN – Polres Pamekasan akhirnya menetapkan BE sebagai tersangka dalam kasus dugaan intimidasi terhadap …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *