Operasi Patuh Semeru 2025: Polisi Siap Tindak Pengendara Langgar Aturan

KARIMATA.NET, PAMEKASAN – Kapolres Pamekasan AKBP Hendra Eko Triyulianto memimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Patuh Semeru 2025 di Halaman Mapolres Pamekasan, Senin pagi (14/07/2025). Kegiatan ini menandai dimulainya operasi yang berlangsung selama 14 hari ke depan di seluruh Jawa Timur.

Apel diikuti oleh personel Polres, Kodim 0826, dan instansi terkait, serta diawali dengan penyematan pita tanda operasi kepada perwakilan POM TNI, Satlantas, dan Dishub. Dalam sambutannya, Kapolres membacakan amanat Kapolda Jatim Irjen Pol Drs. Nanang Avianto, M.Si. yang menekankan pentingnya penindakan tegas terhadap pelanggaran lalu lintas yang berpotensi menimbulkan kecelakaan.

Tema Operasi Patuh Semeru tahun ini adalah “Tertib Berlalu Lintas Demi Terwujudnya Indonesia Emas”. Operasi ini mengedepankan pendekatan edukatif, persuasif, dan humanis, dengan proporsi kegiatan preemtif dan preventif masing-masing 25%, serta represif sebesar 50%.

Target operasi antara lain pengendara tanpa helm standar, berboncengan lebih dari dua orang, pengemudi di bawah umur, melawan arus, hingga berkendara dalam pengaruh alkohol. Operasi juga menyasar pelanggaran seperti tidak memakai sabuk pengaman dan menggunakan ponsel saat mengemudi.

Usai apel, jajaran Polres membagikan brosur sosialisasi di depan Mapolres Pamekasan sebagai bentuk edukasi kepada masyarakat. (Ainul/Ayg)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *