KARIMATA.NET, PAMEKASAN – Sebuah dapur milik warga di Dusun Sardung, Desa Rek Kerrek, Kecamatan Palengaan, Pamekasan, ambruk pada Senin (22/9/2025) sekitar pukul 09.00 WIB.
Peristiwa ini sempat menghebohkan warga setempat setelah video kejadiannya beredar di media sosial.
Kapolsek Palengaan, AKP Muh. Syaiful Bahri Maulana, saat dikonfirmasi Jurnalis Karimata bilang, pemilik rumah bernama Sabar (61) sempat tertimpa reruntuhan bangunan. Beruntung, korban hanya mengalami luka ringan dan langsung mendapatkan perawatan di Puskesmas terdekat.
“Benar, ada laporan dapur rumah warga yang roboh. Kejadiannya sekitar pukul sembilan pagi,” ungkapnya.
Hal senada juga disampaikan oleh Camat Palengaan, Muzani. Ia menjelaskan, kondisi bangunan sudah rapuh sehingga tak kuat lagi menahan beban.
“Rumah tersebut milik Pak Sabar. Saat kejadian beliau sedang sendirian di rumah, kondisinya memang kurang sehat karena ada gejala stroke. Kayu wuwung dapur sudah lapuk sehingga akhirnya ambruk,” jelasnya.
Menurut Muzani, korban sempat tertimpa reruntuhan dan mengalami luka, namun kini sudah kembali ke rumah setelah mendapat perawatan medis.
Warga sekitar berharap ada perhatian lebih dari pihak terkait untuk membantu memperbaiki rumah Sabar agar peristiwa serupa tidak terulang kembali. (Ziyad/Lum)
Karimata Media Dinamika Madura