Kompol Hendry Soelistiawan, Wakapolres Pamekasan saat konferensi pers. (Ist-Karimata.net)

Wakapolres Pamekasan Ingatkan Masyarakat Jauhi Narkoba

KARIMATA.NET, PAMEKASAN – Personel gabungan Polres Pamekasan dan Polsek Proppo melakukan penggerebekan dan menggeledah rumah terduga pelaku penyalahgunaan narkoba di Dusun Selatan Desa Panaguan Kecamatan Proppo Kabupaten Pamekasan, Rabu (26/03/2025) malam.

Petugas berhasil mengamankan 3 tersangka penyalahgunaan narkoba jenis sabu.

Tiga tersangka tersebut yaitu inisial M (38) sebagai Bandar warga Dusun Selatan Desa Panaguan Kecamatan Proppo Kabupaten Pamekasan. MFA (45) sebagai pengedar warga Dusun Selatan Desa Panaguan Kecamatan Proppo Kabupaten Pamekasan dan G (40) sebagai pengedar warga Desa Rangperang Daja Kecamatan Proppo Kabupaten Pameksan.

Kompol Hendry Soelistiawan, Wakapolres Pamekasan mengatakan barang bukti yang berhasil diamankan 6,19 gram sabu,’’ katanya saat konferensi pers di Gedung Tatag Trawang Tungga, Senin (07/04/2025) siang.

Kompol Hendry Soelistiawan menghimbau kepada seluruh masyarakat khususnya masyarakat Pamekasan untuk selalu waspada terhadap narkoba.

Masyarakat di Kabupaten Pamekasan diharapkan bahu membahu dan menyatakan perang terhadap narkoba jenis apapun.

“Apabila mengetahui ada indikasi penyalahgunaan narkoba di lingkungan sekitar maka segera laporkan kepada aparat penegak hukum, khususnya jajaran Polres Pamekasan,’’ pungkasnya. (Melli/Suk)

Check Also

“Surat Cinta untuk Presiden”: Pesan Haru dari Siswa SD di Pamekasan untuk Prabowo

KARIMATA.NET, PAMEKASAN – Momen mengharukan mewarnai pelaksanaan program Makan Bergizi Gratis (MBG) di Kecamatan Proppo, …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *