Breaking News
Foto: Petugas kepolisian dan warga sekitar saat di TKP. (Ist-Karimata)

Hindari Lubang, Pengendara Motor Tabrak Minibus di Proppo

KARIMATA.NET, PAMEKASAN – Kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Raya Desa Samatan, Kecamatan Proppo, Kabupaten Pamekasan, pada Kamis (13/3/2025) sekitar pukul 13.30 WIB. Insiden tabrakan depan-depan ini melibatkan sepeda motor dan minibus, mengakibatkan satu orang mengalami luka-luka serta kerugian materiil sebesar Rp5 juta.

Kanit Gakkum Satlantas Polres Pamekasan, Ipda Slamet Riyadi, S.H., M.H., menjelaskan bahwa kecelakaan tersebut melibatkan sepeda motor Honda dengan nomor polisi F 6703 FBR yang dikendarai Nailatul Rizkoh (35), warga Desa Palengaan Daya, Kecamatan Palengaan, serta minibus Honda Jazz bernomor polisi M 1448 AC yang dikemudikan Moh. Wardi (38), warga Desa Plakpak, Kecamatan Pegantenan.

Berdasarkan hasil olah tempat kejadian perkara (TKP), kecelakaan bermula ketika pengendara sepeda motor yang melaju dari arah timur ke barat berusaha menghindari jalan berlubang. Diduga karena kurang hati-hati, pengendara motor kehilangan kendali hingga melebar ke jalur kanan. Pada saat yang bersamaan, dari arah berlawanan (barat ke timur) melaju minibus Honda Jazz yang dikemudikan Moh. Wardi. Tabrakan pun tak terhindarkan.

“Saat saya menghindari lubang, tiba-tiba motor saya oleng dan tidak bisa dikendalikan,” ujar Nailatul Rizkoh, pengendara motor yang mengalami luka-luka.

Akibat insiden tersebut, pengendara sepeda motor mengalami luka-luka dan langsung mendapatkan pertolongan medis. Sementara itu, kendaraan yang terlibat mengalami kerusakan dengan total kerugian materiil ditaksir mencapai Rp5 juta.

Pihak kepolisian mengimbau para pengguna jalan untuk lebih berhati-hati, terutama saat melintas di jalan yang mengalami kerusakan.

“Kami mengingatkan pengendara untuk selalu waspada dan mengontrol kecepatan, terutama saat berkendara di jalur dengan kondisi jalan yang kurang baik,” ujar Ipda Slamet Riyadi. (Bam/Ain)

Check Also

Gunung Raung Erupsi! Kolom Abu Capai 1.500 Meter, Warga Diminta Waspada

KARIMATA.NET, BONDOWOSO – Gunung Raung, yang terletak di perbatasan Banyuwangi, Bondowoso, dan Jember, mengalami erupsi …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *