KARIMATA.NET, PAMEKASAN – Polsek Tlanakan Pamekasan berhasil mengamankan seorang terduga pelaku pencurian kendaraan bermotor berinisial MA (26), warga Kecamatan Camplong, Sampang.
MA ditangkap saat hendak melakukan aksi pencurian di rumah Kepala Desa Panglegur, H. Mista’i (57), Rabu (07/08/2024) sekitar pukul 03.00 WIB.
Kapolsek Tlanakan Polres Pamekasan, AKP Junairi Tirto Admojo, mengungkapkan bahwa MA awalnya berusaha mencuri sepeda motor di rumah seorang warga bernama Siti Komariah. Namun, aksinya gagal setelah pemilik kendaraan mendengar suara mencurigakan ketika MA mencoba mengeluarkan sepeda motor Honda Vario dari dalam pagar. Saat itu Pemilik kendaraan segera berteriak “maling” dan mengejar pelaku.
“Dalam pengajarannya, pemilik kendaraan melihat ada dua pelaku. Satu pelaku menunggu di atas motor yang mereka bawa, sementara MA bertugas mengeluarkan sepeda motor hingga keluar pagar. Ketika aksinya diketahui, kedua pelaku berusaha melarikan diri. MA melarikan diri ke arah sawah, sementara rekannya AR yang juga warga Kecamatan Camplong, berhasil melarikan diri dengan sepeda motor, ujarnya kepada Jurnalis Karimata, Rabu (07/08/2024) siang
Menurutnya, setelah gagal mencuri sepeda motor pertama, kedua pelaku mencoba kembali melakukan aksi pencurian di rumah Kepala Desa Panglegur, H. Mista’i. Namun, mereka kembali dicurigai oleh H. Mista’i. Warga setempat yang mendengar keributan tersebut segera beraksi dan berhasil menangkap MA, sementara AR berhasil melarikan diri.
“MA saat ini sedang menjalani pemeriksaan lebih lanjut di Polsek Tlanakan, sedangkan pihak kepolisian masih melakukan pengejaran terhadap AR,” tegasnya.
Kapolsek Tlanakan, AKP Junairi Tirto Admojo, mengapresiasi kewaspadaan warga dan menghimbau masyarakat untuk tetap waspada serta segera melaporkan segala aktivitas mencurigakan kepada pihak berwenang guna mencegah aksi kriminalitas serupa di masa mendatang.
“Kewaspadaan dan kerja sama masyarakat sangat penting untuk mencegah tindak kriminalitas. Dengan melaporkan hal-hal mencurigakan, kita bisa bersama-sama menjaga keamanan lingkungan,” tutupnya. (Ziyad/Lum)