KARIMATA.NET, PAMEKASAN – Madura United menatap putaran kedua Liga 1 2024/2025 dengan ambisi besar untuk keluar dari zona degradasi.
Skuad berjuluk Laskar Sapeh Kerrab ini menunjukkan tekad kuat untuk meraih poin penuh di setiap pertandingan, didukung oleh kehadiran sejumlah pemain baru yang menambah optimisme tim.
Annisa Zhafarina, Direktur Utama PT Polana Bola Madura Bersatu (PT PBMB), mengungkapkan kabar terbaru seputar dinamika skuad Madura United. Dalam keterangannya, Annisa menyampaikan bahwa Frank Sokoy, salah satu pemain pilar, resmi meninggalkan tim untuk melanjutkan karirnya di klub asal wilayah Timur.
“Frank Sokoy sudah berpamitan dan tidak lagi memperkuat Laskar Sapeh Kerrab. Kami mendukung langkahnya untuk melanjutkan pengalaman baru di klub lain. Ini keputusan yang saling menghormati antara pemain dan klub,” ujar Annisa.
Meski kehilangan Sokoy, Madura United tidak kehilangan semangat. Slot pemain asing yang kosong telah diisi, dan nama pengganti akan segera diumumkan dalam waktu dekat.
“Untuk slot pemain asing selanjutnya sudah aman. Tinggal tunggu diumumkan saja. Sabar ya,” imbuhnya.
Langkah merekrut pemain baru ini menjadi salah satu strategi penting Madura United dalam upaya bangkit di paruh kedua musim. Diharapkan, tambahan tenaga segar ini mampu meningkatkan performa tim secara keseluruhan, memberikan stabilitas di lapangan, dan mengamankan posisi di papan klasemen.
Madura United siap menunjukkan permainan terbaiknya. Para pemain dan jajaran pelatih percaya bahwa kerja keras, semangat, dan dukungan dari suporter akan menjadi kunci untuk meraih hasil positif di setiap laga. (Lumi/Zyd)