Anggota KPPS di Batumarmar Meninggal Dunia, KPU Pamekasan : Informasi Sementara Karena Sakit

KARIMATA.NET, PAMEKASAN – Satu orang anggota Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) di TPS 2 Desa Pangereman, Kecamatan Batumarmar, Kabupaten Pamekasan dikabarkan meninggal dunia pada Minggu (03/03/2024) pagi.

Fathor Rachman, Komisioner KPU Kabupaten Pamekasan Divisi Sosdiklih, Parmas, dan SDM membenarkan informasi tersebut.

“Iya, saya tahu informasinya dari grup WhatsApp PPK Kabupaten Pamekasan,” katanya saat dikonfirmasi Gatekeeper Radio Karimata, Minggu petang.

Informasi sementara, anggota KPPS tersebut bernama Lailatul ummiyah (23) alamat Dusun Gua Timur, Desa Pangereman, Kecamatan Batumarmar, Kabupaten Pamekasan. Hingga informasi ini dimuat, belum diketahui pasti penyebab meninggalnya anggota KPPS tersebut.

“Informasinya memang yang bersangkutan punya riwayat penyakit, tapi untuk pastinya kami minta PPK setempat koordinasi ke PPS untuk cross check,” tambahnya.

Sementara kata Fathor, Komisioner dan staf KPU Pamekasan belum bisa datang ke rumah duka karena seluruhnya masih bertugas dalam tahapan rekapitulasi suara di tingkat Kabupaten.

“Tapi kami bisa mengutus PPK, PPS, atau Staf KPU sebagai perwakilan, untuk kapannya kami masih koordinasi dulu,” tutup Fathor.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *